INDONESIA - Australia keluar sebagai juara ASEAN Cup U-16 2024 usai mengalahkan Thailand pada final yang dilaksanakan di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024).
Dalam partai final, Australia mengalahkan Thailand dengan skor 8-7 (1-1) via adu penalti.
Pelatih Australia, Brad Maloney mengenang perjalanan panjang The Joeys memenangi gelar ketiganya di ASEAN Cup U-16 ini.
Mereka bergabung di grup C bersama Thailand dan Malaysia, yang disebut juga grup neraka.
BACA JUGA:Berharap Banyak Pemain Timnas Indonesia Berkarier di Thai League
Mereka juga sempat terlibat laga-laga super seru seperti saat lawan Indonesia di semifinal dan lawan Thailand di final.
"Terima kasih sudah menjamu kami dalam turnamen ini," kata Brad Maloney dalam konferensi pers pasca-laga lawan Indonesia.
"Tentu ini menjadi pengalaman yang luar biasa buat para pemain.
Sangat menantang. Kami menjalani laga-laga yang cukup sulit pada fase grup.Tentu, lawan Indonesia, di semifinal juga sangat sulit bagi kami. Dan juga malam hari ini," tambahnya.
BACA JUGA:Melayani Masyarakat dengan Sepenuh Hati
Australia bergabung dengan AFF sejak 2013 lalu. Namun disepakati oleh negara-negara AFF, bila Australia hanya akan ikut dalam turnamen U-16 dan U-19 saja. Sehingga kita tidak pernah melihat Australia ikut turnamen yang diselenggarakan AFF U-23 dan senior. (net)