KORANPAGARALAMPOS.CO - Striker timnas Georgia, Georges Mikautadze, menjadi top scorer kejutan Euro 2024 di tengah mampatnya rekening sederet bomber elite.
Rangkaian fase grup Euro 2024 telah selesai dan memunculkan sejumlah kejutan.Tim-tim nonunggulan semodel Slovakia, Slovenia, dan sang debutan Georgia mampu menembus babak 16 besar.
Kejutan juga terlihat dalam komposisi daftar pencetak gol.Bomber timnas Georgia, Georges Mikautadze, memimpin di urutan teratas dengan koleksi 3 gol.
Di bawahnya menyusul Niclas Fuellkrug, Jamal Musiala (Jerman), Cody Gakpo (Belanda), Razvan Marin (Rumania), dan Ivan Schranz (Slovakia).
BACA JUGA:Hasil EURO 2024 - Belanda Dihantam Austria
Ya, cuma enam orang ini yang mampu meraih multigol alias lebih dari sekali menjebol gawang musuh.Tak ada nama-nama mesin gol elite pada dua peringkat teratas.
Mikautadze benar-benar memanfaatkan kekeringan yang dialami Harry Kane, Kylian Mbappe, ataupun Romelu Lukaku dan, tentu saja si raja gol sepanjang masa Piala Eropa, Cristiano Ronaldo.
Kane dan Mbappe baru mencetak sebiji gol.Lukaku dan Ronaldo bahkan belum berhasil pecah telur di Jerman 2024.
Pemain tertajam Real Madrid musim lalu, Jude Bellingham, masih stagnan di angka satu gol seperti halnya striker jagoan Spanyol, Alvaro Morata.
BACA JUGA:Hasil EURO 2024 - Gol Menit 98, Italia Lolos ke 16 Besar
Kemunculan Mikautadze layak disebut kejutan besar.Selain memperkuat tim nasional debutan, pemuda 23 tahun itu cuma berkarier di klub semenjana Prancis, Metz.
Mika, sapaan singkatnya, sempat direkrut raksasa Belanda, Ajax, pada Agustus 2023 dengan mahar 16 juta euro.Namun, kariernya layak disebut flop karena hanya turun 9 kali tanpa satu pun gol.
Hanya 5 bulan di Ajax, dia dipinjamkan kembali ke Metz pada Januari 2024.Dasar jodoh, Mikautadze berhasil menemukan ketajaman lagi di Metz dengan mencetak 14 gol sampai akhir musim.
Akhirnya Metz menjadikan transfernya permanen walau pada ujung musim harus terdegradasi ke Divisi 2 Liga Prancis.
BACA JUGA:Taklukan Turki 3-0, Ronaldo Bikin Assist