Pagaralam Kota Green Energy Pertama di Indonesia

Kamis 13 Jun 2024 - 20:49 WIB
Reporter : Thom Yorke
Editor : Thom Yorke

*Pj Wako Kunker ke PT Supreme Energy

PAGARALAM POS, Pagaralam – Penjabat (Pj) Wali Kota Pagar Alam, H. Lusapta Yudha Kurnia SE MM, didampingi oleh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota (Pemkot) Pagar Alam, melakukan kunjungan kerja ke PT Supreme Energy Rantau Dedap yang berlokasi di Tunggul Bute, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Lahat. 

Setibanya di lokasi, rombongan Pj Wali Kota disambut hangat oleh Ruswanto, Plan Manager PT Supreme Energy Rantau Dedap, beserta jajaran perusahaan.

Dalam sambutannya, H. Lusapta Yudha Kurnia mengucapkan terimakasih kepada PT Supreme Energy, atas sinergi dan kolaborasi yang telah terjalin selama ini dalam mengembangkan Kota Pagar Alam sebagai Kota Green Energy atau Kota energi hijau.

BACA JUGA:Pagaralam Menuju Zero Stuting 2024

“Kami sangat mengapresiasi upaya dan dukungan yang diberikan oleh PT Supreme Energy dalam mewujudkan Pagar Alam sebagai kota energi hijau. Dengan pengembangan ini, ditambah keindahan alam yang kami miliki, saya yakin masyarakat Indonesia akan mengenal Kota Pagar Alam, bukan hanya karena alamnya yang indah, tetapi juga sebagai Kota energi hijau pertama di Indonesia,” ujar Lusapta Yudha Kurnia.

Sementara itu, Ruswanto dalam sambutannya menyampaikan rasa terimakasih atas kunjungan Pj Wali Kota beserta rombongan.

Ia juga menegaskan komitmen PT Supreme Energy, untuk terus bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Pagar Alam dalam berbagai program pembangunan.

BACA JUGA:Perabot Rumah Tangga Diserbu Emak-emak

“Kami siap untuk selalu mendukung dan bekerja sama demi kemajuan Kota Pagar Alam,” kata Ruswanto.

Kunjungan ini menjadi salahsatu langkah strategis dalam memperkuat hubungan antara Pemkot Pagar Alam dan PT Supreme Energy.

BACA JUGA:Singkronkan Program BPS dengan Pemkot

Selain itu, kolaborasi ini diharapkan dapat mempercepat pengembangan energi hijau di Kota Pagar Alam, sehingga kota ini dapat menjadi contoh bagi daerah lain di Indonesia dalam hal penerapan energi terbarukan yang ramah lingkungan.

Dengan adanya kerja sama yang erat ini, diharapkan akan tercipta lingkungan yang lebih bersih dan sehat, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai peluang yang tercipta dari pengembangan energi hijau. (Cg09)

Kategori :

Terkait

Sabtu 18 Jan 2025 - 15:42 WIB

Matangkan Persiapan PORPROV KORPRI

Sabtu 18 Jan 2025 - 15:35 WIB

Dana Anagata