Pastikan Pemilu 2024 Berlangsung Damai

Minggu 09 Jun 2024 - 21:56 WIB
Reporter : danang
Editor : danang

PAGARALAMPOS.CO - Komisi Pemilihan Umun (KPU) Kota Pagaralam menggelar Peluncuran Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam 2024 di Alun-alun Utara Kota Pagaralam Sabtu,(8/6) malam. Peluncuran Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam 2024 kali ini dengan memperkenalkan maskot kang Siman dan kang Sidah yang merupakan symbol kopi.

Acara dihadiri oleh Pj. Walikota Pagaralam Lusapta Yudha Kurnia, Ketua PKK, Ketua KPU Provinsi Sumatera Selatan Andika Pranata Jaya, seluruh Komisioner KPU Kota Pagaralam beserta staf, Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Aras Genda, Kasi Intel Kejari Sosor Pangabean, Kepala Pengadilan Negeri, Ketua Bawaslu, Camat Dan Lurah sekota Pagaralam.

BACA JUGA:2 Keuntungan Utama Menggunakan Kartu Kredit BCA

Ketua KPU Kota Pagaralam Ibrahim Putra mengatakan, peluncuran Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam tahun 2024 malam ini sekaligus memperkenalkan maskot kang Siman dan kang Sidah yang merupakan symbol kopi. “Dipilih nya maskot ini karena kopi merupakan salah satu komuditas andalan masyarakat di Kota Pagaralam,” jelasnya.

Ketua KPU Kota Pagaralam Ibrahim Putra mengajak jajaran KPU Kota Pagaralam dan kepada seluruh masyarakat Kota Pagaralam khususnya para pemilih milenial untuk ikut berpatisipasi pada pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada bulan November 2024 yang akan datang. “Jangan lewatkan pemilihan kepala daerah ini, sebab satu suara anda akan menentukan nasib Kota Pagaralam kedepan,” ujarnya.

BACA JUGA:Tingkatkan Kapasitas dan Kemampuan Operator

Ketua KPU Kota Pagaralam juga menghimbau kepada seluruh peserta pemilu kepala daerah untuk sama-sama yakin serta melaksanakan tahapan pemilu dengan sebenar-benarnya secara umum, bebas, rahasia sesuai dengan tahapan.

“Semoga suasana pemilu tahun ini terciptanya suasana yang aman dan damai untuk mendapatkan kepala daerah yang adil, jujur untuk kemajuan Kota Pagaralam,” pungkasnya. (*)

 

Kategori :

Terkait

Rabu 03 Jul 2024 - 19:59 WIB

Teliti dan Cermat Coklit Data Pemilih

Rabu 03 Jul 2024 - 19:57 WIB

Pilkada 2024 Pilih Pemimpin Berkualitas

Rabu 03 Jul 2024 - 19:55 WIB

Juli PDI Perjuangan Tentukan Sikap