The Sandman, Drama Fantasi Amerika Dari DC Comics

Selasa 04 Jun 2024 - 10:53 WIB
Reporter : Mey
Editor : Ari

KORANPAGARALAMPOS.CO- Komik yang akhirnya tayang menjadi serial ini trending di Netflix sejak pertama kali tayang tanggal 5 Agustus 2022.

Sudah 32 tahun serial The Sandman karya Neil Gaiman ini menjadi hits sejak keluarnya terbitan pertama. Banyak proses yang dilalui, setelah beberapa kali film gagal dan juga terhalang untuk tayang.

Hingga akhirnya pada 5 Agustus 2022 tayang 10 episode The Sandman di Netflix. Serial ini diadaptasi ke layar kaca oleh Neil Gaiman dengan bantuan Allan Heinberg dan juga David Goyer.

Untuk para pecinta komik DC sudah pasti wajib membaca sinopsis serial The Sandman berikut ini. Serial ini merupakan adaptasi dari komik DC karya Neil Gaiman yang tayang di Netflix.

BACA JUGA:Tak perlu Cemas! Berikut 7 Tips Mengatasi Jerawat Meradang Panduan Langkah demi Langkah

Sinopsis Serial The Sandman

Serial the sandman ini menceritakan kisah Morpheus seorang King of Dream atau The Sandman. Ia adalah salah satu dari tujuh makhluk yang terkenal sebagai The Endless atau raja dimensi mimpi.

Morpheus memiliki tugas menciptakan mimpi untuk anak anak, dan menjaga mimpi mereka tetap menyenangkan.

Selain itu, Morpheus juga menghalangi mimpi buruk yang mengancam dan membasminya di dalam mimpi. Sehingga tidak ada mimpi buruk lagi yang dapat mengancam anak-anak.

BACA JUGA:Sudah di Coba? Inilah 5 Tips Ampuh Mengatasi Jerawat Meradang Secara Alami dan Medis

Dalam sinopsis serial The Sandman ini, Morpheus mengunjungi bumi untuk memburu The Corinthian, mimpi buruk yang berhasil kabur dari dunia mimpi.

The Sandman yang awalnya ditangkap oleh penyihir dan dipenjara dalam penjara kaca, akhirnya dapat kabur dan melarikan diri. Selama ia berada di penjara dunia mimpi sangat hancur dan berantakan.

Banyak peristiwa mengejutkan yang terjadi ketika Morpheus berada di penjara. Banyak anak-anak di penjuru dunia yang tertidur dan tidak kunjung terbangun karena terjebak di alam mimpi.

Kemudian setelah berhasil terbebas dari penjara, ia kembali ke dunia mimpi di mana kastilnya berada. Namun sesampainya di kastil, kondisi kastil sudah tanpa penghuni, karena banyak yang meninggalkan kastil.

Hanya tersisa satu pengikut setianya yang merupakan pustakawan Lucienne. Ia pun menjelaskan apa saja yang sudah terjadi ketika Morpheus tidak ada di kastilnya.

Kategori :