BANDUNG - Persib Bandung berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 pada laga leg kedua final championship series Liga 1 2023-2024. Pertandingan tersebut terlaksana di Stadion Bangkalan, Madura, Jumat (31/5/2024).
David da Silva berhasil membobol gawang Madura United pada menit ke-60. Gol tersebut bermula dari tendangan keras yang dilepaskan Ciro Alves.
Persib menambah keunggulan pada menit ke-87.
Gol tersebut berawal dari tusukan Ciro Alves di sisi sayap kiri.
BACA JUGA:Jokowi Izinkan Ormas Keagamaan
Pemain asal Brasil itu lalu mengirimkan umpan matang ke tengah kotak penalti Madura United.
Bola yang datang langsung disambar oleh Marc Klok dan terciptalah gol.
Gol Bechkam Putra pada menit ke 90+2 membuat Persib unggul 3-0 atas Madura United.
Wasit memberikan hadiah penalti kepada Madura United setelah Nick Kuipers melakukan hansball di kotak terlarang pada menit ke-90+5.
BACA JUGA:ESDM Akui Tabung LPG 3Kg
Slamet Nurcahyo yang menjadi eksekutor mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Duel Madura United vs Persib berakhir 1-3 untuk kemenangan tim tamu.
Hasil ini membuat Persib berhasil memastikan diri meraih juara Liga 1 2023-2024. Tim asuhan Bojan Hodak unggul atas Madura United di final dengan agreggat 6-1. (net)