Gomes kemudian melepaskan tendangan kaki kanan dari sudut sempit di dalam kotak penalti ke gawang Arsenal.
Baruntung bagi tim tamu, David Raya masih mampu dengan cekatan melakukan penyelamatan finger tip dan membuat bola hanya membentur mistar gawang.
Wolves pun gagal mencetak gol pertama mereka dan unggul atas Arsenal dalam pertandingan kali ini.
Setelah melalui berbagai upaya, Arsenal akhirnya berhasil mencetak gol pertama mereka pada menit ke-45.
BACA JUGA:Liga Italia - Penakluk Liverpool Gagal Menang, Hanya 2 Klub yang Bisa Raih 3 Poin
Aksi jatuh bangun Gabriel Jesus di dalam kotak penalti membuat para pemain belakang Wolverhampton kehilangan fokus.
Jesus sempat ingin melewati dua pemain belakang tuan rumah untuk membuka peluang mencetak gol.
Akan tetapi, bola justru lepas dari kakinya dan berkeliaran di dalam kotak penalti Wolves.
Beruntung bagi Arsenal, bola langsung disambut oleh Leandro Trossard dengan tendangan kaki kanan yang mengarah ke pojok kiri atas gawang Wolves.
Jose Sa gagal menjangkau lesakan Trossard dan harus memungut bola dari gawangnya sendiri.
Gol Trossard pun sekaligus menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 tim tamu atas tuan rumah.
Di babak kedua, Arsenal langsung tancap gas sejak awal dan tidak mengendurkan serangan mereka ke lini pertahanan Wolverhampton.
Bahkan, pada menit ke-55, The Gunners sudah mendapatkan peluang emas pertama mereka lewat tendangan kaki kiri Kai Havertz.
Sial bagi Arsenal, tendangan Havertz masih terlalu mudah untuk ditangkap oleh Jose Sa.