Viral! Lokasi Salat Ied dengan Pemandangan Gunung nan Indah, Ada di Jawa Tengah

Sabtu 13 Apr 2024 - 18:00 WIB
Reporter : rendi
Editor : Almi

PAGARALAMPOS. - Salat ied merupakan salah satu kegiatan ibadah yang ditunggu-tunggu saat lebaran tiba.

Untuk melakukannya, umat muslim biasanya berbondong-bondong ke masjid ataupun lapangan terdekat yang dijadikan lokasi salat ied.

Kendati demikian, ada beberapa lokasi salat ied yang memiliki pemandangan cukup langka, salah satunya yang berada di Wonosobo, Jawa Tengah.

Pasalnya, lokasi salat yang tepatnya berada di Dusun Garung, Desa Butuh, Kecamatan Kalikajar, tersebut memiliki pemandangan yang luar biasa indah.

BACA JUGA:Lini Belakang Dalam Ancaman, Man United Mencari Bantuan dari Bocah Kemarin Sore

Lokasi salat ied di Desa Garung tersebut berada di atas hamparan rumput nan hijau.

Selain itu, para warga yang melakukan salat di sana juga disuguhi pemandangan indah Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro dari kejauhan.

Penampakan indahnya lokasi salat ied di Dusun Garung ini diabadikan dalam sebuah video yang diunggah akun TikTok @dwi_riyantoo.

“MasyaAllah the real di bawah langitMu ku bersujud,” tulis akun tersebut, disertai sematan lokasi Desa Garung, Wonosobo, Rabu (10/4/2024).

BACA JUGA:Viral! Pukuli Warga di Bali saat Mabuk, Bule Australia Dikunci di Dalam Minimarket oleh Security

Lokasi salat yang berada di lapangan desa tersebut tak hanya menyajikan pemandangan nan indah, tapi juga terkenal dengan kesejukan udara paginya.

Hal tersebut terlihat dari kabut tipis yang tampak menyelimuti langit biru nan cerah di lokasi tersebut.

Warga yang memenuhi area lapangan di Dusun Garung pun tampak begitu kusyuk dan khidmat ketika melaksanakan salat ied di tanah lapang yang memiliki pemandangan indah luar biasa.

Letak Gunung Sindoro sendiri tampak berada di sisi barat laut Dusun Garung, sehingga tidak jauh dari arah hadap para warga yang salat.

BACA JUGA:Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Solo, Menikmati Keindahan Kota dengan Nuansa Romantis

Kategori :