Tindaklanjuti Laporan Pelelangan Aset

Koordinator Koalisi Sipil Selamatkan Tambang (KSST) Ronald Loblobly meyakini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).--pagaralampos

KORANPAGARALAMPOS.CO – Koordinator Koalisi Sipil Selamatkan Tambang (KSST) Ronald Loblobly meyakini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bakal menindaklanjuti laporan dugaan tindak pidana korupsi berupa satu paket saham PT Gunung Bara Utama (GBU) yang diduga melibatkan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung Febrie Adriansyah.

“Kami optimistis karena bagaimanapun juga KPK dengan komposisi kepemimpinan yang baru saya rasa cukup paripurna, leader-leader mereka saya yakin.

Tinggal mereka memilah mana yang menjadi target mereka di kepemimpinan yang ada sekarang,

 ujar Ronald saat dikonfirmasi, Kamis (23/1).

BACA JUGA:Pangkas Anggaran Perjalanan Dinas Hingga 50 Persen

Ronald meyakini KPK era kepemimpinan Setyo Budiyanto tak tebang pilih dalam menangani suatu kasus.

Apalagi, Ronald mengatakan bukti yang dia lampirkan dalam melaporkan dugaan rasuah ini sudah lengkap.

Bahkan, Ronald mengaku sudah beberapa bertemu dengan tim penindakan KPK dalam membahas kasus ini.

“Saya sudah berkomunikasi dan bertemu beberapa kali dengan penyidik, dan mereka sudah menerima dengan baik. Mereka akan melakukan pendalaman.

BACA JUGA:Teken MoU dengan Kemenkum

Dokumen sudah saya serahkan ke KPK.

Kalau dari saya (bukti) sudah pasti lengkap,” kata Ronald.

Menurut Ronald, KPK bakal menindaklanjuti kasus ini karena lembaga antirasuah dilahirkan untuk membersihkan lembaga-lembaga negara dari oknum-oknum yang bermasalah.

“Ini bicara tentang keadilan bagi masyarakat, kita enggak mungkin membersihkan sebuah ruangan yang kotor dengan sapu yang kotor.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan