Lineup Piala Dunia Antarklub 2025 Akhirnya Komplit

Lineup Piala Dunia Antarklub 2025 Akhirnya Komplit-pagaralampos-

KORANPAGARALAMPOS.CO - Daftar peserta Piala Dunia Antarklub 2025 yang diselenggarakan oleh FIFA akhirnya sudah lengkap.

Klub asal Brasil, Botafogo, jadi yang terakhir masuk ke dalam kompetisi setelah sukses menjuarai Copa Libertadores.

Jadi, kompetisi satu ini mengalami perubahan format dimulai pada edisi 2025 mendatang Sampai tahun 2023 kemarin, Piala Dunia Antarklub hanya diikuti oleh delapan klub yang mewakili tujuh federasi sepak bola.

Masing-masing benua mengirimkan juara dari kompetisi tertinggi.

BACA JUGA:Bikin Merinding, Misteri Ruang Tersembunyi di Stasiun Tanjung Priok Apakah Benar Ada?

BACA JUGA:Chelsea Berpeluang Pulangkan Pemain Marc Guehi, Pada Bursa Transfer Januari

Misalnya, Manchester City yang keluar sebagai juara tahun 2023 lalu menjadi pewakilan dari UEFA karena menjuarai ajang Liga Champions pada tahun yang sama.

Namun sejak tahun 2016 lalu, FIFA sudah merencanakan perubahan format untuk mengundang ketertarikan dari sponsor dan penyiar.

Dan sejatinya format baru ini ingin diaplikasikan pada tahun 2021, tapi terhalang oleh pandemi Covid-19.

FIFA kemudian menetapkan 2025 sebagai tahun digelarnya Piala Dunia Antarklub dengan format baru.

BACA JUGA:Pep Guardiola, Lini Depan Liverpool Selalu Bagus

BACA JUGA:Pintu Keluar dari Manchester United untuk Joshua Zirkzee Jajal di Bulan Januari

Tujuannya kompetisi ini bisa menjadi ‘pembukaan’ buat Piala Dunia yang digelar setahun setelahnya Kompetisi ini juga kemudian digelar empat tahunan.

Dalam format baru ini, Piala Dunia Antarklub akan digelar di Amerika Serikat dan diikuti oleh 32 klub.

Tag
Share