DWP Dinas PUTR Kunjungi Ponpes – Rumah Berbagi

BAKSOS: Ketua DWP Dinas PUTR Kota Pagaralam Tini Daplis beserta jajarakan gelar aksi bakti sosial, dengan mengunjungi Ponpes dan Rumah Berbagi dalam rangkaian Hari Bhakti PU ke-78 tahun 2023. --pagaralampos.com

Dalam upaya memperingati Hari Bhakti PU yang ke-78, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang (PUTR) Kota Pagar Alam menyelenggarakan kegiatan kunjungan ke dua lokasi yang memiliki nilai sosial tinggi.

Kunjungan sosial itu, yakni Rumah Berbagi Pagar Gading dan Pesantren di Desa Jangga.

Acara ini dihadiri Kepala Dinas PUTR Kota Pagar Alam Daplis Jhoni SE MM, Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas PUTR Kota Pagaralan Tini Daplis, beserta anggota DWP Dinas PUTR Kota Pagar Alam serta sejumlah tamu undangan.

BACA JUGA:Majukan Sektor UMKM Muara Sindang

Kunjungan dimulai dari Rumah Berbagi Pagar Gading, tempat dikenal sebagai tempat penampungan dan rehabilitasi bagi anak-anak yatim dan dhuafa. Dalam kunjungannya, Tini Daplis berkesempatan berinteraksi dengan penghuni rumah.

Ia memberikan semangat serta menyalurkan bantuan berupa kebutuhan pokok, pakaian, dan perlengkapan Sekolah untuk mendukung kegiatan pendidikan anak-anak disana.

Selanjutnya, rombongan melanjutkan perjalanan menuju Pesantren di Desa Jangga. Pesantren tersebut dikenal sebagai pusat pendidikan agama yang memiliki peran penting dalam membentuk karakter generasi muda.

BACA JUGA:Film Perfect Exchange: Kala Andy Lau Menjadi Penjudi UlungBACA JUGA:Film Perfect Exchange: Kala Andy Lau Menjadi Penjudi Ulung

Dalam kunjungannya, Tini Daplis menyampaikan apresiasinya terhadap peran pesantren, sebagai lembaga pendidikan yang berkontribusi dalam membangun moral dan keimanan generasi muda.

Selama kunjungan, Darmawanita juga memberikan sumbangan berupa buku-buku agama, alat-alat tulis, dan perlengkapan pendidikan lainnya sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan pendidikan di pesantren tersebut.

Ia juga menyampaikan harapannya agar pesantren terus berperan aktif dalam membentuk karakter dan kepribadian yang berkualitas.

BACA JUGA:Menakjubkan, Ini 11 Sejarah Panjang Sepak Bola di Dunia! Ada Apa Yah?

Acara kunjungan ini diakhiri dengan do’a bersama, untuk keberkahan dan kemajuan Rumah Berbagi Pagar Gading,  serta Pesantren di Desa Jangga. Kegiatan ini bukan hanya sebagai wujud solidaritas sosial, tetapi juga sebagai bentuk komitmen DWP Dinas PUTR Kota Pagar Alam, dalam mendukung pembangunan kemanusiaan dan pendidikan di lingkungan sekitar. (Adv)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan