Dani Olmo Cedera dan Terancam Absen di Liga Champions

Dani Olmo Cedera dan Terancam Absen di Liga Champions-pagaralampos-

KORANPAGARALAMPOS.CO - Barcelona terancam tampil tanpa Dani Olmo dalam laga pembuka Liga Champions musim ini lantaran sang pemain mengalami cedera.

Barcelona menang telak atas tim sekota, Girona, pada jornada ke-5 Liga Spanyol 2024-2025.

Bermain di Estadi Montilivi, Minggu (15/9/2024) malam WIB, El Barca mencukur Girona dengan skor 4-1. Empat gol Barcelona dikemas oleh Lamine Yamal (menit ke-30, 37'), Dani Olmo (48'), dan Pedri (64').

Adapun Gironistes hanya bisa membalas sekali lewat Cristhian Stuani (80').

BACA JUGA:Cetak Gol Lagi, Erik Ten Hag Yakin Gol Marcus Rashford Bakal Mengalir Deras

BACA JUGA:Akankah Mike Maignan Bertahan di AC MIlan?

Namun, Barcelona harus membayar mahal kemenangan ini setelah Dani Olmo dikonfirmasi mengalami cedera hamstring.

Hal itu disampaikan Hansi Flick dalam konferensi pers setelah pertandingan. Akan tetapi, Flick belum mengetahui seberapa parah cedera yang dialami gelandang Timnas Spanyol itu.

"Kami harus menunggu hingga besok, kami akan melakukan tes lebih lanjut," ucap Flick

"Kami masih belum tahu seberapa parahnya, tetapi mudah-mudahan tidak terlalu serius," imbuhnya.

BACA JUGA:Real Madrid Kehilangan Dani Ceballos karena Cedera

BACA JUGA:Raheem Sterling Merasa Cocok dengan Arsenal, Tinggalkan Chelsea

Sementara itu, jurnalis Diario AS, Javi Miguel, menyebut Olmo hanya mengalami cedera ringan.

Meski begitu, Olmo tetap butuh waktu untuk memulihkan cederanya. Javi Miguel memprediksi Olmo akan absen selama kurang lebih 10 hari.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan