Ajak Warga Aktif Ikuti Posyandu

POSYANDU: Sejumlah ibu-ibu antusias mengikuti giat Posyandu yang digelar di Kelurahan Lubuk Buntak.--pagaralampos.com

PAGARALAM POS, Pagaralam – Posyandu Kelurahan Lubuk Buntak, Kecamatan Dempo Selatan, secara rutin melaksanakan kegiatan posyandu untuk balita dan ibu hamil.

Melalui partisipasi aktif kader posyandu dan dukungan dari petugas kesehatan, masyarakat setempat semakin mandiri dalam menjaga kesehatan keluarga mereka.

Ketua TP PKK Kecamatan Dempo Selatan, Febri Malka, menyatakan bahwa setiap bulannya tidak kurang dari 10 balita dan ibu hamil datang ke Polindes Lubuk Buntak untuk melakukan pemeriksaan kesehatan.

Kegiatan posyandu ini melibatkan berbagai pelayanan kesehatan yang penting bagi pertumbuhan dan perkembangan balita serta kesehatan ibu hamil.

BACA JUGA:Dongkat Penjualan HP dan Laptop

“Alhamdulillah, untuk balita dan ibu hamil selalu aktif dan rutin hadir tiap kali posyandu.

Namun, kami juga berharap masyarakat umum dan lansia dapat rutin hadir dan memanfaatkan layanan ini,” ujar Febri Malka.

Selain pemeriksaan rutin untuk balita dan ibu hamil, Febri juga mengingatkan pentingnya pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat umum, termasuk lansia.

Petugas kesehatan dan bidan yang bertugas di posyandu memberikan arahan agar masyarakat lebih aktif dalam pemeriksaan gula darah, kolesterol, dan asam urat yang dilakukan setiap tiga bulan sekali.

BACA JUGA:Bunaken Diberi Gelar Situs Warisan Dunia UNESCO. Keindahan Wisata Bahari Tak Tertandingi

Posyandu balita tidak hanya memberikan manfaat bagi anak-anak dan ibu hamil, tetapi juga sebagai upaya preventif untuk menjaga kesehatan masyarakat secara keseluruhan.

Melalui kegiatan ini, kader posyandu bersama petugas kesehatan berupaya meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan.

Dengan adanya kegiatan posyandu yang rutin, diharapkan masyarakat Kelurahan Lubuk Buntak dapat lebih sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.

Partisipasi aktif dan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan menjadi kunci utama untuk mewujudkan lingkungan yang sehat dan sejahtera.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan