Antonio Conte Resmi Latih Napoli

Antonio Conte Resmi Latih Napoli-pagaralampos-

KORANPAGARALAMPOS.CO - Antonio Conte resmi menukangi Napoli, otomatis langsung menjadi pelatih bergaji termahal di Liga Italia.

Pengumuman status Antonio Conte sebagai pelatih baru Napoli akhirnya dirilis pada Rabu (5/6/2024) sore WIB.

Eks pelatih Juventus dan Inter Milan meneken kontrak kerja sama berdurasi tiga tahun bersama I Partenopei Conte langsung naik ke urutan teratas pelatih dengan gaji termahal di Liga Italia.

Ia bakal mengantongi upah 6,5 juta euro per musim atau setara 115,2 miliar rupiah Jumlahnya sudah melampaui pendapatan Simone Inzaghi.

BACA JUGA:Inter Milan Kembalikan Tradisi Presiden Lokal Melantik Beppe Marotta

Membawa Inter Milan kampiun Serie A 2023-2024, Inzaghi dibayar 5,5 juta euro per musim atau selisihnya 1 juta euro (Rp17,7 miliar).

Laporan lain dari La Gazzetta dello Sport menyatakan gaji total Conte kalau menghitung bonus adalah 8 juta euro.

Namun, sisanya baru diberikan kalau dia berhasil memenuhi sejumlah target performa Target itu di antaranya jika meraih tiket ke Liga Champions dan juara Liga Italia.

"SSC Napoli menyambut Antonio Conte yang mengambil alih peran sebagai pelatih tim utama setelah meneken kontrak yang akan mengikatnya dengan klub hingga 30 Juni 2027," bunyi pernyataan di laman resmi sang juara Liga Italia 2022-2023.

BACA JUGA:Jadon Sancho Masih Mau Berseragam Manchester United

Kedatangannya disambut antusias oleh Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis.

"Saya sangat bangga pelatih baru Napoli adalah Antonio Conte," katanya.

"Antonio adalah pelatih top, seorang pemimpin, yang dengannya saya yakin penataan ulang yang diperlukan dapat dimulai," lanjut ADL.

Penataan ulang yang dimaksud De Laurentiis berkenaan status Conte sebagai pelatih 'spesialis tombol reset'. Dia terkenal ampuh untuk membangun ulang fondasi sebuah tim dari awal agar menjadi skuad yang kompeten dan level juara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan