Akses Kerte Diwe – Jangga Dibangun Jembatan Tipe W12

Akses Kerte Diwe – Jangga Dibangun Jembatan Tipe W12--Pagaralam Pos

* Rusak Akibat Jalan Amblas

PAGARALAM POS, Pagaralam – Warga di sekitar Kecamatan Dempo sepertinya harus sedikit bersabar untuk perbaikan kerusakan jembatan di wilayah tersebut.

Yakni, akses yang menghubungkan Dusun Kerte Dewa dan Jangga, Kelurahan Padang Temu, Kecamatan Dempo Selatan.  

Untuk diketahui, jika infrastrutur jalan berupa jembatan di sana telah rusak akibat kondisi tanah yang mengalami penurunan, amblas. Sehingga membuat kondisi badan jembatan ikutan rusak.

BACA JUGA:Selaraskan Rancangan RKPD dari Usulan Masyarakat

Kondisinya saat ini tak lagi bisa dilalui kendaraan, khususnya roda empat atau mobil.

Tak pelak, kondisi demikian juga membuat aktifitas masyarakat di sana sedikit tergganggu, baik untuk melakukan aktifitas ke kebun atau lainnya. 

Terkait kerusakan infrastruktur jembatan tersebut dibenarkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kota Pagaralam, Davlis Joni melalui Kabid Bina Marga, Darwin ST. Pihaknya mengaku telah melakukan survei langsung ke lapangan.

BACA JUGA:Sedini Mungkin Cegah DBD

“Melalui Bina Marga, sudah dilakukan survei bahkan melakukan pengukuran di lokasi jembatan,” ucap Kabid Bina Marga, Darwin ST dihubungi Pagaralam Pos, Rabu (17/4) kemarin. 

Dia mengakui jembatan tipe W6 dengan lebar badan jembatan sekitar 4 meter tersebut rusak akibat penurunan tanah di sekitar jembatan.

“Kondisi saat ini belum bisa dilalui kendaraan. Dan sudah kita pasangan rambu pemberitahuan di sekitar lokasi agar masyarakat mengetahuinya,” ungkap Darwin.  

BACA JUGA:Media Efektif Dukung Pembangunan Pagaralam

Tindakan pencegahan ini diambil untuk menghindari kemungkinan kecelakaan yang dapat terjadi apabila kendaraan roda empat tetap melintasi jembatan dalam kondisi tidak stabil.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan