Pertama Ngantor, Ramai Dikunjungi Masyarakat

Pertama Ngantor, Ramai Dikunjungi Masyarakat--Pagaralam Pos

PAGARALAM POS, Pagaralam – Bak seperti hari biasanya, aktivitas layanan publik di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pagaralam berjalan normal, pascalibur dan cuti bersama Lebaran Idul Fitri 1445 H tahun 2024.

“Alhamdulillah, untuk pelayanan di Kantor Disdukcapil Kota Pagaralam seperti biasa di hari normal pascaLebaran Idul Fitri 1445 H ini, masyarakat telah hadir dalam mengurus permasalahan administrasi kependudukan di Disdukcapil,” ujar Kepala Disdukcapil Kota Pagaralam, Zaily Oktosab Fitri Abidin.

Diakui Zaily, bila di hari-hari biasa, baik itu Senin dan Selasa masyarakat ramai untuk datang ke Disdukcapil.

BACA JUGA:Perdana Daftar Balon Walikota di PDI Perjuangan

“Insyaa Allah, Kamis hingga Jum’at ini masyarakat yang datang ke Kantor Disdukcapil Kota Pagaralam terus ramai, karena kamarin-kemarin kita tidak buka layanan disebabkan oleh cuti dan libur bersama Hari Raya Idul Fitri,” paparnya.

Lebih jauh Zaily menambahkan, sejauh ini untuk masyarakat yang melakukan urusan administrasi kependudukan sudah ada ratusan masyarakat yang melakukan urusan, baik itu untuk pembuatan perekaman, pembatalan, pembuatan Kartu Keluarga (KK) hingga pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA).

BACA JUGA:Soroti Pernikahan Dini dan Narkoba

“Yang pasti sebelum Lebaran Idul Fitri sudah banyak masyarakat yang telah kita bantu dalam pembuatan administrasi kependudukan ini. Belum lagi ditambah dengan Lebaran tadi, sempat kita bantu melalui sistem yang langsung kita kirim ke email untuk sekedar cetak KK, karena KK yang bersangkutan hilang,” tutupnya. (Cg09)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan