Adakan Lomba Hafalan – Salurkan Santunan Kepada Kaum Duafa
SUKSES: Pengurus BKMT Kota Pagaralam sukses menggelar pesantren kilat, dengan mengisi Lomba Hafalan Hafalan QS As Sajadah dan memberikan santunan kepada kaum duafa. --pagaralampos.com
Dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadan 1445 H/2024 M, Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Pagaralam menyelenggarakan kegiatan pesantren kilat Lomba Hafalan QS As Sajadah dan memberikan santunan kepada kaum duafa.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT, dengan mengambil tema ‘Kita Tingkatkan Ketaqwaan Kepada Allah SWT’.
Ketua PD BKMT Kota Pagaralam, Hj Nurhasanah SPd mengatakan, jika giat Pesantren kilat ini dilaksanakan di Masjid Al-Djazilah Air Perikan selama 2 hari, pada tanggal 16 - 17 Maret 2024. Peserta pesantren berasal dari berbagai kalangan usia, mulai dari 20 tahun hingga 50 tahun, dengan satu regu beranggotakan 6 orang.
Acara kedua yang diselenggarakan oleh BKMT Kota Pagaralam akan berlangsung pada tanggal 22 Maret 2024 mendatang, BKMT akan memberikan santunan kepada kaum duafa.
BACA JUGA:Operasi Pekat: Tetap Kedepankan Pendekatan Persuasif
Pengumpulan dana santunan ini dilakukan oleh pengurus BKMT Kelurahan, Kecamatan, dan Kota, dengan cara menabung selama satu tahun.
“Acara dibuka langsung oleh Pj Walikota H Lusapta Yudha Kurniawan SE MM, melalui staf ahli bidang Kesejahteraan dan SDM, Sunarto SPd MM,” ungkap Nurhasanah.
“Kami memberikan selamat kepada para peserta pesantren kilat, dan kami dorong para peserta yang belum meraih juara, untuk terus giat belajar menghapal Al-Qur’an.
Para juara akan mendapatkan trofi dan bingkisan, sedangkan yang belum mendapatkan bingkisan akan terus didorong untuk belajar,” ungkapnya.
BACA JUGA:Meresahkan, Ganggu Ketertiban dan Keamanan Masyarakat
Acara tersebut turut dihadiri oleh Camat Pagaralam Selatan, Anggota DPRD, Kesra, Kesbangpol, Dewan Juri, serta ibu-ibu pengajian. Semoga kegiatan ini dapat menjadi sarana meningkatkan ketaqwaan dan kepedulian sosial di tengah-tengah masyarakat Kota Pagaralam, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadan. (Adv)