Namun jangan berenang terlalu jauh ke tengah, ya! Selain berenang, kamu bisa menikmati lanskap alam asri dan berburu sunset indah di sore hari.
2. Pantai Puyangan
Terletak di dekat Pantai Nampu, suasana di Pantai Puyangan sangat berbeda, lho.
Pantai ini masih sangat sepi dan belum banyak terjamah pengunjung.
Seperti Nampu, Pantai Puyangan memiliki pasir putih indah dan dikelilingi bukit tebing yang sering dijadikan spot berfoto oleh pengunjung.
BACA JUGA:Destinasi Wisata Religi Dan Budaya Pura Uluwatu,Bali
Kamu juga bisa bermain air dan berenang. Namun, jangan terlalu jauh ya karena ombaknya cukup besar.
3. Pantai Sembukan
Lekat dengan kisah mistis, Pantai Sembukan merupakan lokasi yang paling sering digunakan untuk melakukan upacara keagamaan, adat, ritual, larung dan lainnya.
Tak heran karena pantai yang berlokasi di Kecamatan Parang Gupito, Wonogiri dikenal sebagai tempat bertemunya Ratu Pantai Selatan, Nyi Roro Kidul dengan Raja-raja.
BACA JUGA:Objek Wisata Baru Anti-mainstream, Black Canyon Pekalongan
Terlepas dari mitos itu, keindahan Pantai Sembukan menakjubkan dan sayang bila tak diabadikan.
Terutama bagi kamu yang ingin healing dan berfoto-foto.
4. Pantai Kwaru
Masih di Kecamatan Karang Gupito Wonogiri, ada Pantai Kwaru yang memiliki lanskap indah yang tak kalah indah dari lainnya.
Batu tebingnya yang cukup besar dan tersebar di kawasan pantai, cocok dimanfaatkan sebagai spot foto, lho.